1.
Pendapat Saudara,
bagaimana supaya koperasi itu maju dan berkembang ?
Untuk membentuk koperasi agar bisa maju dan
berkembang, dibutuhkan kerjasama dan loyalitas yang tinggi dari setiap anggota.
Jadi, anggota koperasi tidak hanya bisa memanfaatkan koperasi untuk meminjam
uang, tapi juga diharapkan dapat menyimpan uangnya di koperasi agar dapat
menjadi modal untuk dipinjamkan kepada anggota lain. Dan juga bisa melakukan
beberapa cara, seperti:
a)
Melakukan
berbagai macam sosialisasi, memasyarakatkan koperasi
jangan henti-henti dan jangan
sampai terputus, baik melalui media cetak maupun media
elektronik, buat acara talk show, undang pakar-pakar untuk saling memberikan
solusi pemecahan masalah.
b)
Melakukan
peningkatan pembinaan SDM koperasi ditingkatkan melalui bimbingan teknis, melalui konsultasi maupun
melalui diklat-diklat yang semuanya agar kualitas SDM koperasi mampu bersaing
di era globalisasi yang menuntut kualitas dan daya saing tinggi.
c)
Melakukan
berbagai
macam event pameran dilakukan yang difasilitasi pemerintah dengan menghadirkan
koperasi memamerkan produk-produk potensi daerahnya, berapa besar biaya yang
dikeluarkan dan berapa besar pula tenaga, waktu dan pikiran yang dicurahkan
oleh koperasi.
2.
Koperasi
merupakan soko guru (kekuatan) perkonomian, Jelaskan maksud tersebut !
Maksud dari Koperasi merupakan soko guru
perekonomian adalah dasar ekomoni kerakyatan yang bertujuan untuk menambah
kesejahteraan anggota dan masyarakat dalam rangka mencapai masyarakat yang adil
dan makmur. Bisa juga dikatakan kegiatan ekonomi rakyat di bawah mendukung perekonomian
besar di atasnya. Sebagai contoh koperasi cengkeh dan koperasi tembakau adalah
soko guru industri rokok kretek. Di sinilah awal dari koperasi sebagai wadah
ekonomi rakyat mikro akan menjadi rintisan bagi koperasi dan sistem koperasi
sebagai pilar orde ekonomi Indonesia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar