CONTOH SOAL:
1. Pada bulan Maret Dika memperoleh
tugas meliput berita ke Amerika Serikat. Ia mendapatkan uang saku dinas
perjalanan dari kantornya
sebesar Rp 50.000.000,00.
Saat itu, kurs yang berlaku adalah:
kurs
jual Rp 13.028,00
per US$ 1
kurs
beli Rp 12.898,00 per
US$ 1.
Berapa
jumlah uang saku dalam dolar yang diterima Dika?
Jawaban:
Jika Dika ingin menukarkan uang rupiah ke
dolar, ia akan menggunakan perhitungan kurs jual. Jadi, uang Dika dalam bentuk dolar sebesar Rp 50.000.000 : Rp 13.028 = US$ 3.827
2. Dudi seorang mahasiswi yang kuliah di Jepang. Ia
mendapatkan gaji menjadi pelayan restoran pada bulan Februari ini sebesar 50000
Yen. Dudi sudah menggunakan uangnya sebesar 30000 Yen untuk keperluan sehari-hari selama sebulan. Ia
ingin kembali ke Indonesia pada bulan Maret Dudi menukarkan sisa uangnya dengan
rupiah.
Kurs
yang berlaku adalah kurs jual Rp
10.879,33 per JPY
100.00 dan kurs beli Rp 10.766,28 per
JPY 100.00.
Berapa
jumlah rupiah yang diterima Dudi?
Jawab:
Sisa
uang Dudi
yang ada sebesar ¥ 50000 - ¥
30000 = ¥ 20000. Jika
Dudi
ingin menukarkan uang Yen
ke rupiah, berarti menggunakan perhitungan kurs beli. Jadi, sisa uang Dudi dalam rupiah sebesar ¥ 20000
x Rp 10.766,28
=
Rp 2.152.560
3. Seorang
pelajar dari Amerika yang
bernama George berwisata ke Bali dengan bekal uang
sejumlah US$ 40,000.
Saat itu, kurs yang berlaku adalah:
kurs
jual Rp 13.028,00
per US$ 1
kurs
beli Rp 12.898,00 per
US$ 1.
Berarti
dia akan memperoleh jumlah nilai rupiah sebesar?
Jawab
:
Uang
sebesar US$40,000,
akan ditukarkan ke dalam rupiah
Dalam
hal ini pihak bank berlaku sebagai pembeli dollar sehingga yang dipakai adalah
kurs beli, sehingga US$ 40,000
x Rp 12.898,00 = Rp 515.920.000
4. Dini mendapat kiriman uang dari Bapaknya yang bekerja di
Amerika Serikat sebesar US$500
dan kiriman kakaknya yang bekerja di Jepang sebesar ¥10.000. Saat itu kurs
yang berlaku adalah
kurs
jual Rp 13.028,00
per US$ 1 dan Rp 10.879,33 per JPY 100.00
kurs
beli Rp 12.898,00 per
US$ 1 dan Rp 10.766,28 per JPY 100.00
Berapa
rupiah uang yang akan diterima Dini? Oleh karena Dini sebagai pemilik valuta asing, Dini sebagai orang yang ber niat untuk
menukar valuta asingnya atau menjualnya kepada bank atau money changer.
Dengan
begitu, kurs yang berlaku adalah kurs beli. Adapun uang yang akan diperolehnya
adalah sebagai berikut.
1)
US$ 500
x Rp 12.898,00 =
Rp 6.449.000
2)
¥ 10.000
x Rp 10.766,28
=
Rp 1.076.600
Jadi,
Rp 6.449.000+
Rp 1.076.600 = Rp
7.525.600
5.
Ibu
Nani ingin pergi umroh pada bulan Maret. Ia mempunyai uang Rp 20.000.000 yang
ingin ditukarkan ke mata uang riyal. Berapa riyal kah yang akan diterima Ibu
Nani? Saat itu kurs yang berlaku adalah:
Kurs Jual Rp 3.473,96 per 1.00 riyal
Kurs Beli Rp 3.439,10 per 1.00 riyal
Jika Ibu Nani ingin menukarkan uang
rupiah ke riyal,
ia akan menggunakan perhitungan kurs jual. Jadi, uang Ibu Nani dalam bentuk Riyal adalah sebesar Rp 20.000.000 : Rp 3.473,96 = 5758 riyal
6. Pada bulan Maret Angel
ingin berlibur ke Kanada.
Ia menggunakan uang tabungan
nya untuk uang saku nya sebesar Rp 15.000.000,00. Saat itu, kurs yang
berlaku adalah
kurs
jual Rp 10.417
per 1.00 Canadian
Dollar
kurs
beli Rp 10.311 per
1.00 Canadian Dollar
Berapa
jumlah uang saku dalam
Canadian Dolar yang diterima Angel?
Jika Angel ingin menukarkan uang rupiah ke Canadian Dolar, ia akan
menggunakan perhitungan kurs jual. Jadi, uang Angel dalam bentuk Canadian Dolar sebesar Rp 15.000.000
: Rp 10.471
= 1.432 Canadian Dollar
7.
Anto
dapat beasiswa study Ke Singapore. Bapaknya memberikan uang Rp 20.000.000 untuk
keperluan sehari-hari disana selama 2 bulan. Saat
itu, kurs yang berlaku adalah
kurs
jual Rp 9.556
per 1.00 Singapore
Dollar
kurs
beli Rp 9.453 per
1.00 Singapore Dollar
berapa jumlah uang ang akan di bawa Anto ke Singapore?
Jika Anto ingin menukarkan uang rupiah ke Singapore Dolar, ia akan
menggunakan perhitungan kurs jual. Jadi, uang Anto dalam bentuk Singapore Dolar sebesar Rp 20.000.000 : Rp 9.453 = 2.115 Singapore Dollar
8.
Martin
adalah warga Negara Selandia Baru. Ia akan berlibur ke Bromo pada bulan Maret.
Ia membawa uang nya sebesar 2000 Dollar Selandia Baru. Berapa rupiah kah uang
yang akan dibawa Martin saat berlibur ke Bromo? Kurs yang berlaku saat ini
adalah
kurs
jual Rp 9.838
per 1.00 Dollar
Selandia Baru
kurs
beli Rp 9.734 per
1.00 Dollar Selandia Baru
Uang
sebesar 2000 Dollar
Selandia Baru, akan ditukarkan ke dalam rupiah
Dalam
hal ini pihak bank berlaku sebagai pembeli dollar sehingga yang dipakai adalah
kurs beli, sehingga 2000 Dollar
Selandia Baru x Rp
9.734 =
Rp 19.468.000.
9.
Ananda
mendapatkan tugas Study Banding dari kantornya ke Kuwait. Ia mendapatkan uang
saku dari kantornya sebesar 50.000.000. Saat
itu, kurs yang berlaku adalah
kurs
jual Rp 43.954,12
per 1.00 Kuwaiti
Dinar
kurs
beli Rp 43.443,24 per
1.00 Kuwaiti Dinar
berapa jumlah uang ang akan di bawa Ananda ke Kuwait?
Jika Ananda ingin
menukarkan uang rupiah ke Kuwaiti
Dinar,
ia akan menggunakan perhitungan kurs jual. Jadi, uang Ananda dalam bentuk Kuwaiti Dinar sebesar
Rp 50.000.000
: Rp 43.954=
1137 Kuwaiti Dinar
10. Seorang
pelajar asal
Filipina
yang bernama Brian berwisata
ke Jogjakarta
dengan bekal uang sejumlah 100.000
peso.
Saat itu, kurs yang berlaku adalah
kurs
jual Rp 295,00
per 1 peso
kurs
beli Rp 292,00 per
1 peso
Berarti
dia akan memperoleh jumlah nilai rupiah sebesar?
Jawab
:
Uang
sebesar 100.000 peso,
akan ditukarkan ke dalam rupiah
Dalam
hal ini pihak bank berlaku sebagai pembeli dollar sehingga yang dipakai adalah
kurs beli, sehingga 100.000
peso
x Rp 292,00 = Rp 29.200.000